Video Tidur yang Viral saat Pandemi Corona
Setiap orang biasanya menjemput rezekinya dengan bekerja di bidang-bidang tertentu. Dengan bekerja, orang tersebut dapat menafkahi dirinya sendiri atau keluarganya.
Namun ada beberapa orang yang meraup rezekinya berawal dari ketidaksengajaan dan hal tersebut salah satunya berhubungan dengan tidur. Seperti apa ya tidur yang dapat meraup rezeki?
Berawal dari ketidaksengajaan
Video tidur yang meraup keuntungan ini dilakukan oleh pria bernama Yuansan asal Tiongkok secara tidak sengaja. Ia mengunggah video-nya di platform streaming Tiongkok yaitu Douyin.
Awalnya ia menyiarkan dirinya sedang tidur di Douyin pada Februari lalu, karena ia ingin mengetahui apakah mendengkur atau tidak saat tidur.
Ketika Yuansan bangun dari tidurnya, ia terkejut melihat bahwa ia telah menarik ratusan ribu penonton dan sekitar 800.000 pengikut baru untuk salurannya.
Melihat hal ini, ia terdorong untuk mengulangi penampilannya beberapa kali.
Ternyata unggahannya tersebut menjadi viral hingga mendapat 18,5 juta penonton dan hampir satu juta pengikut.
Yuasan telah mencoba menawarkan kepada penontonnya jenis konten yang lainnya, tetapi yang diinginkan oleh penonton hanyalah melihatnya tidur.
Sebenarnya ia telah berusaha untuk menampilkan konten lainnya selain tidur, tapi ternyata warganet terus menerus meminta dan menunggu videonya yang sedang tidur.
Setiap kali ia mencoba memosting video pendek yang menampilkan keterampilan aktingnya, sebagian besar penonton melontarkan pertanyaan seperti, “kapan anda akan tidur? atau “mengapa kamu tidak tidur?”.
Uniknya lagi, warganet akan memintanya untuk tidur pada waktu yang tidak seharusnya.
Yuansan tidur jam 5 sore hanya untuk memuaskan pemirsa setelah melihat sekitar 50.000 dari pengikut telah meninggalkan channel-nya karena ia menolak untuk melakukannya.
Meraup Rp 155 Juta dari konten tidurnya
Meskipun Yuansan melakukan live streaming saat sedang tidur hanyalah sekedar iseng saja, ia mengaku bahwa kegiatannya itu telah menghasilkan uang bernilai sekitar 76.000 yuan atau sekitar Rp 155 juta. Penghasilan yang ia dapatkan itu merupakan sebuah nilai yang sangat fantastis.
Hal ini terkait dengan wabah virus Corona yang terjadi secara global. Wabah itu membuat jutaan orang harus di rumah sehingga orang-orang tersebut mencari cara baru untuk menghibur dirinya.
Tak disangka, menonton seseorang yang tidur di internet seperti yang dilakukan oleh Yuansan dapat menjadi hiburan akhir-akhir ini.
Tidak hanya sekedar hiburan, aktivitas tidur sebenarnya sesuatu yang tidak bisa disepelekan. Karena saat tidur terjadi proses detoksifikasi sehingga ketika bangun, mood Anda akan menjadi lebih bahagia, badan lebih bugar dan bekerja pun menjadi lebih produktif.
Tentunya saat Anda tidur biasanya dilengkapi dengan bantal, guling, dan juga selimut.
Anda perlu memilih perlengkapan tidur Anda dengan hati-hati agar tidur Anda berkualitas. Menurut penelitian dari Harvard Medical School, salah satu solusi untuk menangani masalah susah tidur yakni menggunakan selimut.
Gunakan selimut berat dari Arter yang dapat menjaga tidur tetap pulas dan nyenyak dan tidak mudah terbangun. Karena gerakan Anda dibatasi oleh beratnya selimut ini, pikiran dan tubuh kita lebih mudah untuk rileks dan merasa tenang, yang hasilnya akan lebih cepat membuat kita tertidur.
Sebuah studi di Swedia pada 2015 menemukan bahwa para peserta yang menggunakan selimut berat memiliki tidur malam yang lebih tenang, bangun lebih segar dengan mood yang lebih baik, dan konsentrasi meningkat.
Oleh karena itu gunakan weighted blanket Arter untuk tidur yang lebih nyaman, lebih baik, dan lebih tenang. Lihat koleksi lengkapnya di https://arter.id/collections/all